Selasa, 10 Juli 2012

Koperasi di Amerika

Pada awalnya adalah kesadaran para petani jeruk di Kalifornia Selatan akan pentingnya wadah bersama untuk memasarkan jeruk mereka, yang jika dipasarkan sendiri-sendiri akan menghadapi banyak kesulitan. Pada tahun 1893 para petani tersebut kemudian mendirikan koperasi dengan nama Southern California Fruit Exchange, yang memberikan kekuatan pada anggotanya yang kebanyakan petani kecil untuk menembus pasar yang penuh persaingan.
    Pada tahun 1908 nama “Sunkist” ditetapkan untuk menyebut buah jeruk yang bermutu tinggi, yang kemudian menjadi “merk dagang” (trademark) koperasi pemasaran jeruk ini, yang anggotanya tidak hanya para petani di Kalifornia tetapi juga di Arizona. Pada tahun 1952, koperasi pemasaran jeruk ini dengan resmi menyandang nama “Sunkist Growers” (Petani jeruk Sunkist), yang kemudian berkembang menjadi salah satu dari 10 koperasi pemasaran  terbesar di Amerika Serikat dan koperasi pemasaran terbesar di dunia dalam bidang industri buah-buahan dan sayur-mayur. Dengan turnover sebesar $AS 1.005 juta dan asset sebesar $AS 169 juta (2005), Sunkist Growers menempati peringkat 229 Versi Global 300 ICA
    Sunkist adalah koperasi pemasaran, yang dimiliki oleh dan dioperasikan untuk kepentingan 6.000 petani jeruk anggotanya di California dan Arizona, yang kebanyakan adalah petani kecil Koperasi ini merupakan salah satu dari 10 koperasi pemasaran terbesar di Amerika, sedangkan dalam sektor pemasaran industri buah dan sayur mayur merupakan koperasi pemasaran terbesar di dunia.
      Sunkist menyebut koperasinya sebagai “nirlaba” (not-for-profit), yang berarti Sunkist tidak memperoleh dan menahan laba untuk dirinya dari kegiatan utamanya, yaitu memasarkan buah jeruk segar dan produk dari jeruk anggotanya. Semua uang yang diperoleh oleh koperasi dari penjualan buah jeruk anggotanya, setelah dikurangi semua biaya/ongkos dikembalikan kepada anggota petani. Hanya pendapatan yang diperoleh dari bukan anggota serta kegiatan usaha insedentil lainnya menjadi milik koperasi dan hanya digunakan sebagai modal usaha bagi kepentingan anggotanya.
    Dari pihak petani/produsen jeruk, kehadiran koperasi juga memberikan kekuatan Dalam pasar global yang penuh dengan persaingan keras, sulit jika para petani jeruk tersebut menghadapi sendiri-sendiri. Sebagai anggota koperasi, setiap petani jeruk bersama dengan petani jeruk lainnya bergabung membangun pangsa pasar bersama. Dengan koperasi para petani dapat melakukan banyak hal yang tak dapat dilakukan sendiri-sendiri, seperti: mengembangkan pasar ke seluruh dunia, mempromosikan “merk dagang” (brand name) usaha koperasi, mengakses ke sistem transportasi global, mengembangkan kemampuan riset, dengan akses pemerintah menjangkau pasar luar negeri dan sebagainya. 

Organisasi
    Sunkist dibentuk oleh sekelompok petani jeruk pada tahun 1893 yang menyadari manfaat koperasi bagi pemasaran hasil jeruk mereka Pada saat itu pengelolaan industri jeruk terkotak-kotak, distribusi yang acak-acakan, agen yang curang, dan harga yang tidak menentu sehingga mengancam kehidupan para petani jeruk. Dalam situasi seperti ini koperasi merupakan jawaban yang tepat. Pada saat pendiriannya masih bernama Southern California Fruit Exchange, kemudian menjadi California Fruit Growers Exchange. Baru pada tahun 1907 menggunakan nama Sunkist, dan pada tahun 1908 secara resmi nama Sunkist menjadi ”trade mark” (cap dagang) bagi produk jeruk yang berkwalitas prima yang dipasarkan. Pada tahun 1952 dengan resmi koperasi pemasaran jeruk ini menggunakan nama Sunkist Growers Inc, yang kemudian menjadi “cap dagang” yang terkenal di seluruh dunia.
    Anggota koperasi Sunkist terdiri dari 17 kantor distrik (district exchange) sekitar 34 asosiasi pusat pengepakan lokal serta sekitar 6000 orang petani jeruk di Kalifornia dan Arizona. Semua petani jeruk adalah juga  anggota kantor distrik atau asosiasi pengepakan lokal. Kantor distrik merupakan organisasi koperasi wilayah yang beranggotakan asosiasi lokal atau para petani jeruk, khususnya yang mempunyai kegiatan mengepak hasil buah jeruk para petani. Kantor distrik ini bertugas untuk memenuhi permintaan pada tingkat wilayah. Setiap kantor distrik juga menunjuk dan memiliki wakil-wakilnya pada Dewan Pengurus Koperasi Sunkist, yang jumlahnya didasarkan pada jumlah buah jeruk yang dikirimkan melalui Sunkist. Hanya anggota petani jeruk yang boleh menjadi pengurus Sunkist, yang bertujuan untuk merumuskan kebijakan organisasi dan mengawasi penggunaan anggaran belanja. Baik asosiasi lokal maupun kantor distrik ini berafiliasi kepada koperasi Sunkist, tetapi bukan berarti dimiliki atau dikelola oleh Sunkist.
Pemasaran
    Tujuan utama dari pendirian koperasi Sunkist adalah untuk memasarkan produksi jeruk anggota dengan harga yang sebaik-baiknya. Pemasaran dilakukan baik di dalam maupun di luar negeri. Pada musim panen 2004-2005 pendapatan Sunkist sebanyak 45% diperoleh dari pemasaran jeruk segar di luar Amerika Serikat demikian pula lebih dari 20% diperoleh dari produk-produk olahan. Bagi buah jeruk yang tidak memenuhi sarat untuk dipasarkan sebagai buah segar, diproses menjadi jus. Untuk keperluan ini, para petani jeruk memiliki 2 buah pabrik jus. Selain memasarkan hasil produksi petani jeruk anggotanya, Sunkist juga memberikan linsensi kepada mitra-mitra usaha yang cukup bonafid, yang dapat menjamin produk yang berkwalitas. Produk-produk yang menggunakan label Sunkist berjumlah sekitar 600 macam, dari bentuk vitamin hingga ke berbagai macam minuman, yang beredar di lebih 40 negara di lima benua. Sebagai contoh “Sunkist Soft Drink” dengan rasa jeruk yang beredar di Amerika, “Sunkist Vitamin C dan Suplement” yang beredar di Kanada, “Sunkist juice dan juice drink” yang beredar di Jepang, Korea, Hongkong, Indonesia, Malaysia dan sebagainya.
    Dalam upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada anggotanya, koperasi selain memiliki 2 anak perusahaan (subsidiari) yaitu Sunkist Growers dan Fruitgrowers Supply Co., juga mendirikan Sunkist Real Estate, anak perusahaan yang bertugas dalam bidang penggadaan perumahan, jasa informasi keuangan dan investasi serta pemberian jasa jasa keuangan jangka pendek kepada anggota dan calon anggota. Modal untuk Sunkist Real Estate ini berasal dari anak perusahaan terdahulu. Untuk pemasaran produk-produknya, Sunkist sangat gencar melakukan promosi melalui iklan, yang setahunnya bisa menghabiskan $ 15 hingga $ 18 juta.
    Menurut catatan Global 300 List ICA, pada tahun 2005 Sunkist mengumpulkan volume usaha/turnover sebesar $ AS 1.005 juta dan asset sebesar $AS 160 juta, sehingga menduduki peringkat 229.
Kegiatan Sosial
    Sebagai sarana kegiatan sosial, Sunkist mengelola Special Olympics yang merupakan organisasi nirlaba internasional. Tujuannya adalah untuk memberdayakan orang-orang yang kecerdasannya terbelakang agar dapat menjadi sehat, produktif serta terhormat dalam masyarakat melalui latihan dan bertanding dalam olahraga. Didirikan pada tahun 1968, Special Olympic telah menyelenggarakan latihan serta pertandingan olahraga yang melibatkan 2,5 juta orang-orang dewasa dan anak-anak yang terbelakang di lebih 170 negara. Gerakan Special Olympics telah memberikan suatu wadah bagi semua orang didunia tanpa memandang perbedaan ras, agama suku serta budaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar